Sabtu, 07 April 2012

TUGAS KEPARIWISATAAN 3

Pertanyaan :



   1. Berikan analisis kekurangan dan kelebihan pariwisata secara individu dan secara group!

   2. Apa tujuan penyelenggara jasa pariwisata menyediakan supportingtourism superstructure?


Jawaban :
  1. Kekurangan pariwisata secara individu :
  • Minimnya pengetahuan dan info-info mengenai objek wisata yang sedang kita kunjungi
  • Terbatasnya orang yang akan kita jadikan sebagai alat untuk bertukar pikiran
  • Dapat menimbulkan kebosanan
  • Tidak dapat mengabadikan moment-moment kebersamaan dengan keluarga dan teman-teman
  • Biaya yang dipungut lebih mahal karena biasanya perusahaan-perusahaan memberikan diskon khusus  jika pengunjung datang berkelompok
         Kelebihan pariwisata secara individu :
  • Bebas untuk melakukan aktivitas dalam berwisata sesuai keinginan
  • Bebas mengunjungi lokasi-lokasi yang akan kita kunjungi tanpa adanya adu pendapat dan tentunya sesuai dengan ketentuan
  • Lebih santai dalam berwisata
  • Lebih menikmati suasana dan liburan lebih lama lagi
  • Konsentrasi dalam melakukan wisata ilmiah tidak terganggu dan dapat lebih serius.
         Kekurangan pariwisata secara berkelompok
  • Tidak bebas melakukan aktivitas berwisata
  • Tidak santai dalam berwisata
  • Dapat mengganggu konsentrasi saat berwisata ilmiah
  • Terbatas dalam mengunjungi lokasi-lokasi objek wisata
         Kelebihan pariwisata secara berkelompok :
  • Dari segi biaya lebih murah, karena banyak perusahaan memberikan diskon bagi pengunjung yang datang berkelompok,
  • Banyak mengetahui info-info dan menambah pengetahuan tentang objek wisata yang sedang dikunjungi,
  • Dapat saling bertukar pikiran satu dengan lainnya,
  • Dapat merasakan kebersamaaan dan memperkokoh ikatan silahturahmi,
  • Tidak membosankan,
  • Dalam melakukan penelitian bersama-sama.
    2. Supporting Tourism Superstructure adalah suatu sarana penunjang kepariwisataan. Tujuan dari Supporting Tourism Superstructure adalah sebagai sarana tambahan yang dapat  menunjang dan memberikan nilai guna lebih dari sarana utama serta dapat membedakan dari objek-objek wisata yang lainnya. Sarana ini adalah salah satu cara untuk menarik perhatian masyarakat agar berkunjung dan memberikan pelayanan ekstra serta kepuasan bagi para wisatawan yang berkunjung. Sarana ini dapat mendatangkan keuntungan sebesar-besarnya bagi para perusahaan yang membangun sarana tambahan atau supporting tourism superstructure dan merupakan  suatu parameter dalam kriteria keberhasilan suatu objek wisata. Dengan adanya sarana ini, sarana utama menjadi lebih lengkap dan lebih baik lagi. 
 
 
 
Nama   : Welma Yunia Sari
Kelas   : 1SA05
NPM    : 17611368

    1 komentar:

    yudhaardiansyah mengatakan...

    maaf ya teman, mau kasih masukan nih kita kan anak gundar,kita jg udah masuk ke pembelajaran mata kuliah softskill ayo dong blognya disisipin
    link Universitas Gunadarma misalnya kaya gini nih
    * www.gunadarma.ac.id
    * www.studentsite.gunadarma.ac.id
    * www.baak.gunadarma.ac.id
    * dll.
    ini buat kriteria penilaian mata kuliah softskill temen2 :D

    Posting Komentar

     
    Copyright © This is Welma's Blog !. All rights reserved.
    Blogger template created by Templates Block | Start My Salary
    Designed by Santhosh